Guru Anti Kudet


Guru-guru masa kini, tak dapat berhenti belajar. Apalagi teknologi semakin canggih. Sehingga guru harus juga mengikuti arus perkembangan teknologi yang terus berubah. Siswa masa kini, membutuhkan pembelajaran yang lebih inovatif sehingga guru pun harus kreatif. Di Indonesia ada banyak pelatihan yang dapat diikuti oleh seorang guru. Baik itu pelatihan secara luring ataupun ataupun secara daring. Selain itu ada banyak organisasi yang memfasilitasi sebuah pelatihan agar pendidkan di Indonesia semakin baik.
Salah satu organisasi terbaik adalah Ikatan Guru Indonesia yang disingkat menjadi IGI. IGI merupakan organisasi profesi guru yang peduli pentingnya memajukan dunia pendidikan dan keguruan Indonesia. Di websitenya ada slogan "Sharing and Growing Together". Ada banyak hal yang dibagikan misalnya berita terkini terkait dunia pendidikan dan ada juga pelatihan yang dapat diikuti para guru.

Saat ini, saya mengikuti salah satu program IGI yang sangat keren. Namanya programnya adalah SATU GURU SATU BLOG. Pelatihan ini bertujuan agar satu guru memiliki satu blog yang dapat digunakan untuk menunjang pembelajaran di kelas, selain itu dapat berbagi informasi kepada guru lain terkait pengajaran. Hal ini sangat dibutuhkan, apalagi di tengah situasi pandemi yang tidak kondusif, namun guru harus tetap produktif. Pelatihan ini memberikan berbagai macam fasilitas selayaknya pelatihan pada umumnya, misalnya video, modul serta guru mendapatkan feedback dari mentor. Hari pertama saya hanya dapat menyelesaikan 3 Modul. Dari modul yang dikerjakan, tiga-tiganya diberi feedback, serta harus melakukan perbaikan jika terdapat kesalahan instruksi. Feedback yang diberikan memotivasi guru untuk menyempurnakan hasil pelatihannya.

Komentar